ENGKAU MENGAKU AKTIVIS DAKWAH???

by - January 11, 2010


Wahai diri..
Apa yang bisa diharapkan dari kader dakwah sepertimu?
Kamu datang kepada Dakwah dengan penuh keterpaksaan..
Berat Hatimu..Lemah Langkahmu..
Menolak amanah..
Atau mencari amanah yang mudah saja buatmu..

Wahai diri..
Kenapa kau melihat amal sebagai beban..
Tapi pada saat yang sama engkau mengaku aktivitis dakwah..
Bukankah..
Dakwah itu dilakukan dengan amal?
Ketika kamu beraktivitas pada dunia
Kamu tidak merasa berat..
Tapi untuk akhirat..
Kenapa kamu terasa berat.?
Bukankah..
Dakwah ini tidak memaksakan dirimu untuk bergabung..?

Wahai diri...
Jagalah amalmu janganlah berpamrih
Jika niatmu telah rusak, apakah amal-amalmu akan diterima?

Wahai diri..
Janganlah berkeluh kesah..
Karena keluh kesahmu..
Hanya akan mengurangi produktivitasmu..
Hanya akan menyebabkan lemahnya barisan dakwah..

Wahai diri...
Jangan kau samarkan diri dalam kebaikan..
Dihadapan orang banyak kau kelihatan sholeh
Tapi sebenarnya palsu dalam kesendirian..

Wahai diri..
Apabila hawa nafsu menjadi dominan..
Hati akan menjadi gelap.
Apabila hati sudah gelap..
Maka dada akan menyempit..
Apabila dada sudah menyempit..
Maka akhlak akan buruk..
Apabila akhlak sudah buruk..
Maka makhluk akan membencinya..
Jagalah dirimu dari hawa nafsu yang menjerumuskan..

Wahai diri..
Hati-hatilah dengan virus merah jambu..
Karena itu berasal dari nafsu..
Panahnya bermula dari mata..
Lalu racunnya menjalar sampai kehati..
Membuat ibadahmu menjadi tak khusyu..
Karena bayangannya selalu menghantui..

Wahai diri..
BERGERAKLAH..
Bila terlalu lama diam atau berhenti
Maka dirimu akan mati..
Tak ada karya yang kau hasilkan..
Dirimu digilas oleh roda zaman..

Wahai diri..
Imanmu kadang naik dan turun..
Jikalau saat Imanmu turun..
Jangan sampai kau menjadi futur..
Berjumpalah dengan saudaramu..
Atau kau hanya membaca tulisannya..

Saudaraku di jalan Allah..
Yang selalu mengingatkanku
Yang selalu memberi energi baru..
Wajahnya memancarkan keimanan
Tulisannya menggetarkan hati..
Amalannya menjadi contoh..
Subhanallah..
"YA AKHI...YA UKHTI... Ta'ala nu'minu saa'ah...Ya Saudaraku, mari sejenak kita beriman!"

Ya Allah,
Ampunilah dosa-dosa kami..
Yang kami ketahui atau tidak kami ketahui..
Yang kami sadari atau yang kami tidak sadari..
Jadikan kami hamba yang bisa berkata selaras dengan perbuatannya..
Jadikan kami istiqomah dijalan dakwah yang lurus..
Luruskanlah Niat-Niat kami..

Ya Allah,
Engkau mengetahui bahwa hati-hati ini telah berhimpun dalam cinta padaMu,
Telah berjumpa dalam taat padaMu,
Telah bersatu dalam dakwah padaMu,
Telah berpadu dalam membela syari’atMu.
Kukuhkanlah, ya Allah, ikatannya.
Kekalkanlah cintanya.
Tunjukilah jalan-jalannya.
Penuhilah hati-hati ini dengan nur cahayaMu yang tiada pernah pudar.
Lapangkanlah dada-dada kami dengan limpahan keimanan kepadaMu
Dan keindahan bertawakkal kepadaMu.
Nyalakanlah hati kami dengan berma’rifat padaMu.
Matikanlah kami dalam syahid di jalanMu.
Sesungguhnya Engkaulah sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong.

Ya Allah. Amin. Sampaikanlah kesejahteraan, ya Allah, pada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, keluarga dan sahabat-sahabatnya dan limpahkanlah kepada mereka keselamatan.
Aamiin Allahumma aamiin

Syukran
From Sonny Mahendra's Facebook
From PKS

You May Also Like

1 Comments